Sabtu, 12 September 2015

SULAWESI BARAT - MAMUJU

PANTAI MANAKARRA


Nah guys... Kita sudah berkeliling di 2 kabupaten Provinsi Sulawesi Barat ini... Sekarang, kita explore ibukota dari provinsi ini yuk!!! Yap, kota Mamuju tentunya... Ternyata kota ini juga sudah mulai berkembang guys, dan juga memiliki tempat wisata yang juga sedang berkembang... Diantaranya adalah Pantai Manakarra yang terkenal... So, yuk kita kenalan dulu dengan pantai yang satu ini... Let's check it out!!!
Kawasan Pantai Manakarra merupakan salah satu obyek wisata yang terletak di Kota Mamuju, Ibukota Sulawesi Barat. Pantai ini adalah bagian dari Teluk Mamuju. Teluk ini juga sebagai sentra perhubungan di Kota Mamuju yaitu sebagai pelabuhan Batu. Bagi masyarakat di sekitar pantai, Pantai Manakarra merupakan tempat berkumpulnya anak muda, pria dan wanita. Tetapi sebenarnya, tidak hanya para anak muda saja yang berkunjung ke pantai ini, tetapi banyak juga para orang tua yang datang ke sini hanya sekedar duduk menikmati keindahan pantai. Pantai ini ramai pada jam 4 sore sampai 12 malam waktu Indonesia setempat.
Jika Kota Makassar memiliki Pantai Losari, Pantai Manakarra adalah Losarinya Mamuju. Hal ini tidak terlalu berlebihan, karena pantai ini benar-benar memiliki panorama keindahan yang memikat siapa saja yang datang berkunjung. Ditambah latar belakang Pulau Karampuang, menjadikan pemandangan pantai ini menjadi eksotis. Pada malam hari, pantai ini akan dipenuhi oleh cahaya lampu berwarna merah dari kapal feri yang akan berlabuh ataupun bertolak dari Pelabuhan Mamuju. Tapi, saat saya ke sana, pantai ini sedang dalam renovasi guys... Tapi gak apa-apa, semoga saja hasil renovasinya menjadikan pantai ini lebih indah lagi... Semoga!!!

0 komentar:

Posting Komentar